[adrotate group="1"]

Lewat LKK PMKRI Cabang Palu Wujudkan Pemimpin yang Berintegritas dan Transformatif

  • Bagikan
Sumber foto: PMKRI Cabang Palu.

Palu,VoxNusantara.com– Dalam rangka mengembangkan kepemimpinan anggotanya, Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Palu Sanctus Leo Magnus menyelenggarakan Latihan Kepemimpinan Kader (LKK).

LKK diselenggarakan di Gedung Aula Paroki Santa Maria, Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng) tanggal 8-12 April 2024. Kegiatan tersebut diikuti oleh anggota biasa PMKRI Cabang Palu dan anggota biasa PMKRI Cabang Makassar.

Ketua Presidium PMKRI Cabang Palu, Jein Panti Pongguna dalam sambutannya menyampaikan bahwa, LKK adalah kaderisasi berjenjang dengan output mendidik anggota menjadi kader yang memiliki kemampuan menjadi pemimpin.

“LKK adalah tahapan dalam proses kaderisasi berjenjang di PMKRI. Pada tahapan ini, peserta diajak untuk membina diri dan dididik untuk menjadi pemimpin yang memiliki kualitas dan kemampuan sehingga mampu berjuang dan terlibat langsung dalam dinamika dan memahami situasi social di tengah-tengah masyarakat,” terang Jein.

  • Bagikan