[adrotate group="1"]

Pekan Olahraga, Kajati Sulteng: Kompetisi Bukan Hanya Persoalan menang atau Kalah

  • Bagikan
Pengguntingan balon oleh Kajati dan Ketua IAD/Sumber foto: Humas Kejati Sulteng.

Agus Salim menyampaikan bahwa ada berbagai cabang olahraga yang akan dilombakan, termasuk tenis meja, catur, dan lomba gaple, yang diwakili oleh masing-masing bidang di Kejati Sulteng, perwakilan IAD, serta perwakilan Kejari Palu dan Donggala.

Kajati Agus Salim menyambut baik perhelatan Pekan Olahraga HBA ini, karena olahraga memiliki kekuatan untuk menyatukan perbedaan dan mempererat kekompakan dengan cara yang tidak dapat dilakukan oleh kegiatan lain.

“Kami mengajak seluruh warga Adhyaksa untuk berpartisipasi dan ikut memeriahkan pekan olahraga ini dengan semangat sportivitas dan solidaritas. Dalam kompetisi olahraga, tujuan utamanya bukan hanya tentang menang atau kalah, atau sekadar meningkatkan kesehatan jasmani, tetapi yang terpenting adalah manfaat yang signifikan dalam membangun dan membentuk karakter serta kepribadian peserta,” ajaknya.

Melalui kompetisi ini, katanya, setiap peserta dituntut untuk berkompetisi, berusaha keras, dan berdisiplin, sehingga diharapkan dapat membentuk mental yang kuat di dalam diri masing-masing peserta.

“Kami juga berharap bahwa penyelenggaraan Pekan Olahraga HBA ke-63 ini akan berkontribusi dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia Kejaksaan, yang tentunya akan bermanfaat dalam menciptakan semangat dan budaya kerja yang sehat dan kuat,” tandasnya. *** (ycn)

  • Bagikan