[adrotate group="1"]

Lapangan Voli di Desa Miaf Dampingan WVI Diresmikan

  • Bagikan
Foto: Sulapto

Haltim, voxnusantara.com – Lapangan bola voli di Desa Miaf, Kecamatan Maba Tengah, Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), Maluku Utara, dampingan Wahana Visi Indonesia (WVI) diresmikan.

“Dalam rangka memastikan pemenuhan hak anak di Desa Miaf, Kecamatan Maba Tengah, maka WVI bekerja sama dengan Pemdes, masyarakat dan Karang Taruna melakukan pembangunan lapangan bola voli ukuran 18 x 9 meter untuk menyediakan wadah berkreasi guna mengembangkan bakat dan minat anak,” kata Lisa Hernawati, Area Program Manager Wahana Visi Indonesia Kantor Operasional Halmahera Timur, di Haltim, Kamis (21/4/2022).

Lisa mengatakan, peresmian lapangan voli di desa tersebut dirangkai juga dengan pengukuhan pengurus Organisasi Forum Anak Bawa Perubahan (BaPer) yang dilakukan pada tanggal 20 April 2022.

Sementara Ketua Karang Taruna Desa Miaf, Fandri Antahari, mengapresiasi adanya pembangunan dan peresmian lapangan bola voli di desa setempat.

“Sebelum ada pembangunan lapangan ini, kami bermain bola voli di lapangan yang seadanya tapi bersyukur saat ini kami sudah bisa bermain di lapangan yang sebenarnya, terima kasih untuk dukungan dari semua pihak,” ujarnya.

“Sekarang kami sangat bersyukur dan senang dengan adanya lapangan ini, kami tidak lagi bermain di tanah pasir,” tambah Haikel Tatu, Ketua Forum Anak BaPer Desa Miaf.

Haikel mengatakan, lapangan voli itu diharapkan akan menjadi wadah bagi anak untuk bisa mengembangkan bakat dan minat khususnya kegiatan positif bagi anak-anak di Desa Miaf.

Camat Maba Tengah, yang diwakili oleh Cornelia Pattipeluhu, Kasi BPMD, menyampaikan terima kasih kepada WVI yang sudah membina dan membimbing anak-anak agar bisa berkreasi.

“Semoga dengan terbentuknya Forum Anak Desa Miaf dan dengan adanya lapangan bola voli bisa menghasilkan atlet-atlet voli dan orang tua diharapkan bisa mendukung anak-anaknya,” ujarnya.

Ia pun berharap kepada orang tua anak, untuk tidak membawa anak-anak mereka pergi berkebun sehingga anak-anak tidak sekolah atau bermain selayaknya hak anak.

“Anak-anak mempunyai hak untuk mendapatkan pendidikan dan orang tua harus memastikan hal itu dan untuk Forum Anak BaPer jadilah contoh dan teladan buat semua orang di Desa ini,” pintanya.

Kepala Desa Miaf, Gio Abraham Kandou, SE, berharap peresmian lapangan voli dan pengukuhan Forum Anak di desa setempat bisa menjadi wadah anak untuk berpartisipasi secara wajar sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan serta mendapatkan perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.

“Bukan hanya diatas kertas saja tapi benar-benar bisa membawa perubahan buat anak-anak di Desa ini,” katanya.***

Penulis: Sulapto
  • Bagikan