Palu,voxnusantara.com- Korem 132/Tdl yang dipimpin oleh Kasrem Kolonel Czi Bambang Pranowo S. Sos., M.A.P. mengikuti kegiatan Taklimat Awal yang diadakan oleh Itdam XIII/Mdk melalui Vicon yang dilaksanakan di Aula Songgolangi Makorem 132/Tdl, Selasa (24/01/23).
Dalam sambutannya, Irdam XIII/Mdk Brigjen TNI Denny R.I Masengi menyampaikan tujuan dari pengawasan adalah mewujudkan ketaatan dan ketertiban terhadap aturan yang berlaku, tercapainya efektifitas, efisiensi dan ekonomi (2K3E) dan pencegahan dini terhadap kecurangan (FRAUD), serta mewujudkan Good Governance dan Clean Government.
“Kegiatan pengawasan yang akan dilaksanakan berupa audit kinerja dengan menggunakan metode Post Audit,” kata Brigjen TNI Denny.
Dalam kesempatan tersebut Irdam XIII/Mdk berpesan kepada tim pemeriksa untuk benar-benar memeriksa dengan baik, agar kedepan kinerjanya akan lebih baik. “Mari kita sama-sama saling terbuka, sehingga terjaga keharmonisan agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan tertib,” ungkapnya.
Dalam kegiatan tersebut hadir Para Kasi Kasrem 132/Tdl, Dandim 1306/KP, Kasatdisjan Rem 132/Tdl, Kakumrem, Kapenrem, Pa Keuangan Korem 132/Tdl, Kajasrem, Ka Infolahta, Dantim Intel, Kasetum dan Kabintal.***