[adrotate group="1"]

Genjot Penurunan Stunting BKKBN dengan TNI Jalin Kerjasama

  • Bagikan
Keterangan foto: Aster) Panglima TNI bersama Kepala BKKBN Sulteng saat memantau kegiatan serbuan teritorial (Serter) TNI wilayah Korem 132 Tadulako. (Foto: Humas BKKBN Sulteng)

Poso,voxnusantara.com- Dalam rangka percepatan penurunan stunting kerjasama dengan berbagai pihak terus digalakkan, salah satunya kerjasama antara Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Kegiatan kali ini adalah Serbuan teritorial (Serter) TNI wilayah Korem 132 Tadulako. Kegiatan yang berlangsung di Desa Dewua, Kecamatan Poso Pesisir Selatan, Kabupaten Poso, dihadiri langsung oleh Asisten Teritorial (Aster) Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Mayjen Purwo Sudaryanto. Turut hadir pada kegiatan ini adalah Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Tengah, Tenny C. Soriton, S.Sos.,MM dan Bupati Poso, dr. Erna Inkiriwang. Selain itu, hadir pula Danrem 132 Tadulako, Brigjen Toto Nurwanto, S.I.P., M.Si., Selasa (11 Oktober 2022).

Purwo Sudaryanto dalam sambutannya mengungkapkan bahwa generasi muda Indonesia emas pada tahun 2045 mendatang bisa tercapainya salah satunya dengan pemenuhan gizi dari pekarangan rumah. “Selama dalam perjalanan di Poso ini saya melihat tanahnya cukup subur, saya meminta kepada TNI dan Polri melalui instansi pertanian untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang tanah lestari,” jelas Aster Panglima TNI sejak 27 Juni 2022, melalui rilis yang diterima redaksi media ini.

Rangkaian kegiatan Serter di Kabupaten Poso adalah pelayanan KB dan Kesehatan gratis, penyerahan bingkisan dan alat olah raga untuk masyarakat, pemugaran rumah ibadah (masjid dan gereja), serta peresmian jembatan gantung yang menghubungkan antara 2 desa, yaitu Desa Dowua dengan Desa Sangginora.

Sementara itu, Perwakilan BKKBN provinsi Sulawesi Tengah juga turut menyumbangkan bantuan bahan pokok berupa beras, telur dan susu sebanyak 25 paket yang diberikan kepada keluarga beresiko stunting.

Diakhir sambutan, tak lupa Purwo Sudaryanto menjanjikan bahwa kegiatan serbuan teritorial ini untuk Korem 132 Tadulako di tahun 2023 diharapkan dapat kembali dilaksanakan di Kabupaten Poso. ***

Editor: Yohanes Clemens
  • Bagikan