Jabar,voxnusantara.com- Gempa bumi 6,4 Skala Richter mengguncang Garut Jawa Barat, pada Sabtu (3/12/22 sore kemarin. Berdasarkan informasi dari Twitter Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bumi di Garut tercatat terjadi pada 16.49:41 WIB, sedangkan lokasi gempa berada di titik koordinat dan di kedalaman 118 KM, 52 KM Barat Daya Garut.
Gempa Bumi tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami, sejumlah warga net di twitter ramai memperbincangkan tentang guncangan gempa yang dirasakan hingga ke daerah lain seperti di Jogjakarta, Jawa Tengah, Bandung dan Banjarnegara. Belum diketahui apakah ada kerusakan dan korban jiwa akibat gempa ini.
Dari pengamatan bahwa kondisi sekitaran Garut Kota, Kabupaten Tasikmalaya, dan Kabupaten Pangandaran aman. Belum terdapat laporan kerusakan rumah, korban luka, maupun korban jiwa.
Terdapat laporan kerusakan di Garut Selatan yang merupakan episentrum gempa. Dilaporkan adanya kerusakan rumah dan sekolah di dua kecamatan.
Sedangkan, berdasarkan keterangan BMKG, gempa susulan terjadi pada pukul 17.59 WIB. Gempa susulan berkekuatan 2,9 skala richter. Gempa susulan itu berada di 61 kilometer barat daya Garut atau 7.62 LS, 107.52 BT. Episentrum gempa berada di kedalaman 107 kilometer. Gempa susulan itu berselang 70 menit dari gempa awal 6,4 skala richter yang terjadi pada pukul 16.49 WIB.***