[adrotate group="1"]

Faperta Untad Berikan Bekal Pengetahuan dan Keterampilan Bagi Para Dosen

  • Bagikan
Photo: Dr Rustam

Voxnusantara.com-Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Tadulako (Untad) melaksanakan kegiatan, Penyusunan RPS Kurikulum MBKM dan Metode Pembelajaran Inovatif. Kegiatan tersebut merupakan, upaya dari fakultas pertanian untuk memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan bagi para dosen di fakultas pertanian, dalam menyusun RPS MBKM, dengan konsep case method and team-based project.


Kegiatan yang dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom dan luring di hotel Bestwestern Coco, kota Palu, Selasa 28 September 2021 ini menghadirkan Nur Baladina, SP, MP, selaku narasumber dari Universitas Brawijaya.


Pelatihan tersebut, dilaksanakan agar para dosen mampu melakukan penyusunan RPS dan melakukan pembelajaran yang inovatif, sehingga lulusan fakultas Pertanian dapat menjadi individu-individu yang memiliki bekal hardskill dan softskill, agar dapat berperan banyak dimasyarakat dan berdaya di lingkungan kerjanya masing-masing.


Kegiatan itu dibuka oleh Dekan Fakultas Pertanian Untad, yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Bpk Dr Ir Rustam Abd Rauf, SP, MP, IPM,serta dihadiri oleh Dosen Di Prodi Agribisnis dan Prodi Agroteknologi.

“Lokakarya RPS ini sangat penting dalam menghadapi perubahan pembelajaran yang mengikuti perkembangan zaman yang begitu cepat mengalami perubahan, selain itu lokakarya ini mendukung program MBKM yang diluncurkan oleh mas Menteri pada tahun 2020, yang tertuang dalam Permendikbud nomor 3 Tahun 2020, tentang standar nasional Pendidikan Tinggi,” Dr Ir Rustam Abd Rauf.

Lebih lanjut, Dr Rustam melanjutkan, pelatihan penyususan RPS ini membahas tentang RPS MK MBKM sesuai dengan prinsip OBE Output Basecome Education (Pendidikan berbasis hasil) dan penyelarasan RPS MBKM dengn Peta Okupasi dan SKKNI. Dalam materi tersebut, katanya, dijelaskan bagaimana penyusunun RPS Program Studi yang berdasakan metode pembelajaran yang inovatif berbasis pada Case Method dan Team Based Project.***

Penulis: Yohanes
  • Bagikan